Monday, October 14, 2013

Cek Ijazah Sarjana Universitas Luar Negeri Anda

http://ijazahln.dikti.go.id/detail_univ.php?kodept=701010&jenjangstudi=B&page=3

Di masa ini, gelar akademik menjadi suatu simbol kebanggaan tersendiri bagi banyak orang. Dengan motivasi beragam, kita berlomba-lomba meraih predikat akademik tertinggi sampai jenjang Doktor, tak perduli apapun pilihan profesi kita.

Akan tetapi, sejalan dengan teori pemasaran, bahwa tingginya minat/permintaan pada suatu barang akan meningkatkan pula supply dan harga. Maka tak heran jika beberapa lembaga, yayasan dan universitas mulai bermunculan dan berlomba menawarkan gelar akademik dengan cara instan tanpa perduli dengan kualitas keluaran mereka. Beberapa tahun lalu, sempat menjadi sorotan media tentang adanya sebuah universitas fiktif di sebuah negara antah berantah dimana mahasiswanya cukup belajar via online dan sim salabim, langsung mendapat gelar Master atau Doktor dari universitas tersebut.

Dirjen Pendidikan tinggi RI telah mengantisipasi kondisi tersebut dengan mensyaratkan legalisir ijazah keluaran lembaga atau universitas Luar Negeri sepulang mahasiswa menyelesaikan pendidikannya di luar negeri. Sehingga, jika anda meragukan legalitas calon karyawan anda, anda dapat mengecek nya pada website yang ada tautannya di tulisan ini.

Sebagai salah satu almamater keluaran Universitas di luar negeri yakni dari Curtin University of Technology Perth di Australia dan menggunakan titel luar negeri tersebut sehari-hari, maka saya merasa wajib menyampaikan bahwa ijasah dan titel yang saya gunakan adalah legal dan bisa dilihat tautan legalitasnya disini http://ijazahln.dikti.go.id/detail_univ.php?kodept=701010&jenjangstudi=B&page=3

Salam integritas. 

No comments:

Post a Comment